4.07.2011

POSTCARDS FROM BOOKWORMS



Melalui Postcards from Bookworms, Perpustakaan C2O mengundang khalayak umum untuk mengirimkan kartu pos mengenai buku. Boleh buku favorit, buku yang baru saja kita baca, buku yang tidak bisa kita lupakan, buku kanak-kanak, buku yang baru saja kita beli, buku dari sahabat, dsb. Intinya, kartu pos itu akan memuat interpretasi kita tentang sebuah buku. Selain untuk mendapatkan rekomendasi buku secara personal, projek ini juga dimaksudkan untuk mendorong kita memikirkan dan merumuskan buku yang kita baca, baik secara teks maupun visual.

Semua karya kartu pos akan dipamerkan di C2O selama tanggal 23-30 April 2011, untuk merayakan Hari Buku Dunia pada tanggal 23 April 2011. Semua kartu pos yang dikirimkan akan diterbitkan dalam bentuk kompilasi PDF menggunakan lisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial-
NoDerivs 3.0 Unported License.

---------------------
Syarat pengiriman karya:
---------------------

Seniman, penulis, pelajar, sahabat, anak-anak, siapapun dari berbagai profesi dan latar belakang dari seluruh dunia dapat berpartisipasi dalam pameran tanpa juri ini, dengan menggunakan media pilihan masing-masing. Boleh fotografi, mixed media, ilustrasi, komik, dsb. Dari bulan April 2011, blanko kartu pos dan kotak craft akan disediakan di C2O jika Anda tertarik untuk langsung membuat kartu pos di tempat! Jangan lupa untuk membawa alat-alat gambar!

Deadline untuk putaran pertama: 22 April 2011 (cap pos)

--------------------------
-
Kirimkan karya kartu posmu ke:
--------------------------
-
C2O Library
Jl. Dr. Cipto 20
Surabaya 60264
INDONESIA

Sebagai bagian dari projek Postcards from Bookworms, projek kolektif di mana khalayak umum dapat menginterpretasikan buku yang berkesan melalui kartu pos yang akan kami pamerkan di akhir bulan, kami mengundang kawan dan sahabat untuk membuat kartu pos mengenai buku bersama Butawarna Design di C2O.

Sabtu, 9 dan 16 April 2011, pk. 14.00
Perpustakaan C2O, Jl. Dr. Cipto 20 Surabaya 60264 (jalan kecil seberang konjen Amerika – peta lokasi).
Gratis dan terbuka untuk umum.

Materi kertas blanko kartu pos dan alat gambar tersedia, tapi peserta dipersilahkan membawa alat2 gambar sendiri seperti pena, marker, pensil, dsb.

Informasi lebih lanjut:
Kathleen Azali
Email: c2o.library@yahoo.com